Bisnis lampion warna warni

Lampion dari benang adalah salah satu bentuk usaha yang mudah dan murah, namun  dapat mendatangkan keuntungan yang sangat besar. Bahan dan alat yang diperlukan tidak sulit untuk didapatkan. Lampion dari benang ini juga merupakan salah satu trend di pasaran. Sehingga dapat dijadikan sebagai peluang bisnis bagi kita Kita juga bisa membentuk menjadi karakter-karakter tokoh kartun atau sesuai dengan pesanan para pelanggan. 

Dengan sedikit sentuhan kreatifitas dari kita, bahan yang tadinya sangat murah dan seperti tidak berharga akan menjadi produk yang sangat luar biasa.
Bahan-bahan yang diperlukan pun tidak sulit untuk didapatkan. Diantaranya benang, benang yang tadinya digunakan hanya untuk menjahit pakaian tapi kini sudah dapat di aplikasikan dalam bentuk lain dan lampion dari benang ini salah satunya. 


Selain itu banyak sekali beragam bentuk dan warnanya sehingga terciptalah sebuah lampion dari benang yang cantik dan unik. Adapun bahan-bahan yang diperlukan antara lain : benang, balon, lem putih dan kain flanel untuk menghias. Cara untuk membuatnya pun sangat mudah.

Tahap yang pertama tiup balon sesuai dengan besar yang diinginkan. Hal ini dilakukan untuk membentuk pola bulatan sesuai ukuran lampion yang dikehendaki.
Setelah itu lilitkan benang pada balon hingga penuh sampai permukaan dari balon tersebut tidak terlihat lagi.

Jika semua permukaan balon sudah tertutupi dengan benang, selanjutnya kita lem benang tersebut yang sudah menempel pada balon dengan lem putih atau lem kayu dengan cara memakai kuas diseluruh permukaan balon hingga penuh.

Selanjutnya jemur di bawah matahari sampai lem bisa kering dan kaku. Cara pengeringannya pun berbeda, untuk ukuran lampion kecil dibutuhkan waktu satu hari saja untuk proses pengeringannya, tapi untuk ukuran lampion yang besar dibutuhkan waktu 3 sampai 4 hari dalam proses pengeringannya.

Setelah proses pengeringan selesai, pecahkan balon yang ada didalamnya sehingga terbentuklah sebuah bulatan benang yang siap dijadikan lampion.
Untuk tahap yang terakhir adalah memberi hiasan pada lampion benang dengan menggunakan kain flanel sesuai yang inginkan dan siap masukkan lampu dan kabel agar tercipta cahaya pada lampion tersebut. Lalu lampion siap dipasarkan.

Bagi anda yang ingin mencari peluang bisnis, lampion adalah yang paling tepat solusinya karena dengan modal sedikit dan biaya murah namun akan mendatangkan keuntungan yang sangat besar dan tak terkira. Jadi tidak ada salahnya anda mencoba menjalankan usaha ini.